PKK Kepulauan Selayar Santuni Korban Kebakaran di Kelurahan Benteng Selatan
Pengurus PKK Kabupaten Kepulauan Selayar menyerahkan bantuan kepada korban kebakaran di Kelurahan Benteng Selatan, Kecamatan Benteng, Kepulauan Selayar. Bantuan diserahkan langsung oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kepulauan Selayar, Hj. Andi Dwiyanti Musrifah Basli, Selasa (7/4).
Korban kebaran atas nama Darwin (43) yang beralamat di Jalan Dr Wahidin Sudirohusodo Panggiliian Selatan RT 3/RW 2 Kelurahan Benteng Selatan Kecamatan Benteng, menerima bantuan berupa uang tunai yang terkumpul melalui program PKK Peduli.
“Semoga beban korban bisa diringankan dengan bantuan dari PKK Peduli,” ucap Andi Dwiyanti Musrifah Basli. Adapun kebakaran terjadi pada hari 3 April lalu sekitar pukul 08.00 WITA, dimana sumber api berasal dari dapur milik korban. Selain rumah milik Darwin, kejadian tersebut juga mengakibatkan rumah disekitarnya mengalami kerusakan ringan.
Andi Dwiyanti Musrifah Basli berharap, warga bisa lebih waspada sehingga insiden kebakaran bisa diminimalisir. “Pencegahan perlu dilakukan dengan tetap meningkatkan kewaspadaan,” ucapnya.